Minggu, 12 Februari 2012

"Surat Kaleng" untuk Tuhan

dear tuhanku yang sangat kucintai,

Sebenarnya saya agak geli juga mengirim surat ini lewat blogku. Hanya saja, saya bingung mau dialamatkan kemana surat ini jika benar2 saya tulis dalam selembar kertas dan kuposkan ke kantor pos, ah tak lucu pasti. Atau harus ku lempar ke jendela alam mana dengan sebuah kaleng yang berisikan surat ini? ah memang tak lucu.
Padahal tiap hari saya sudah ribuan kali ber"monolog" denganMu. Kali ini ijinkan saya untuk menorehkannnya pada secarik kertas digital bertintakan spektrum warna yang berbeda, bolehkan Tuhan?

dear Tuhanku Pencipta Pelangi,

Bagaimana kabar Pluto? Masihkah menjadi planet? Kuharap ada bumi-bumi lainnya di antara jutaan galaksimu yang lain. Bumi Bima Sakti ini sudah terlalu tua.
Sebenarnya ada banyak yang ingin kuceritakan, Tuhan. Dalam bahasa Bagian Bumi Galau (BBG) istilahnya adalah curcol "curhat colongan".
Eh terimakasih banget lho Tuhan, saya benar2 mengucapkan sujud syukur, tadi malam saya melihat malaikat tak bersayapMu.
Dia keren sekali, Tuhan. Dari banyak cerita yang selalu ia ceritakan kepada saya, entah kenapa saya selalu mengucap syukur segala puji bagiMu, saya bisa dipertemukan dengannya.
Saya berusaha tak melebih-lebihkan atau mendramatisir keadaan lho Tuhan. Tapi jujur tak bisa saya tak  menduga-duga di setiap pertemuan kami yang Kau atur, inikah seseorang yang akhirnya menemukan tulang rusuknya di antara tulang-tulang rusukku?
Entah itu benar atau tidaknya, terlepas saya siapa baginya, saya mohon Tuhan sayangi ia dalam rengkuhanMu, di waktu jemari saya tak bisa menggenggamnya, di waktu bola mata saya tak bisa menatap senyumnya, di waktu telinga saya tak bisa mendengar celotehannya atau di waktu jarak mengejek menari gembira antara kotaku dan kotanya.

dear TuhanKu yang selalu kukagumi bintangnya,

Demi Engkau, memangnya adakah malaikat tak bersayap berwujud manusia?
Jika tidak, kenapa tadi malam saya melihat itu di dalam sosok dirinya. Sedikit saya curi kesabarannya, ketabahannya dalam menghadapi kehidupan yang Kau berikan untuknya, kali aja itu suatu saat berguna bagiku yang Engkau pasti tahu saya orangnya panikan dan suka "grusa-grusu".  Jangan beritahu dia ya Tuhan, kalo kesabarannya saya curi sedikit. Semoga itu tak mengurangi porsi kesabarannya sendiri, ah dia baik kok Tuhan mungkin dia juga tak keberatan berbagi kesabaran denganku. :')
Mendengar segala ceritanya rasanya saya ingin memeluknya waktu itu juga, dan berbisik "Everything will be allright, I have you here by my side, dear" #pukpuk. PelukanMulah Tuhan yang membuat ia tegar. Tuhan jangan pernah berhenti memeluknya ya, wakilkan pelukanku untuknya. Sampaikan padanya kalo saya menyayanginya, kalo Engkau yg menyampaikannya pasti dia lebih percaya.

dear Tuhanku yang tak pernah sombong dengan belantara angkasa yang Ia punya,

oh ya hari ini saya kembali ke perantauan, dan mungkin jadi jarang pulang juga, tapi entahlah manusia hanya bisa berencana.
Tuhan, bolehkah saya meminta?  Jaga Adhitantra D.R untukku ya, dan juga untuk orang-orang yang ia sayangi.
Lindungi ibuk dan keluarga saya disini, saya benar2 menyayangi mereka.
Eh ya terimakasi untuk umur 4tahun adek saya hari ini, 12 Februari 2012. Ah, apa Kau sisipkan tenaga hercules sih Tuhan, adekku bener2 jagoan, semoga orang tua saya tak bertambah pusing dibuatnya #hedehhh, dan semoga dia kelak menjadi seperti calon kakak iparnya. Buahahahahaha #ngakak #oops
Yah, sekali lagi manusia hanya bisa berencana. :)
Kukira surat kaleng ini terlalu kepanjangan ya? Mungkin suatu hari surat2 saya untukMu akan kutitipkan pada Neptunus. Biar samudera yang membacakannya untukMu.
Sekian, salam untuk galaksi2Mu yang selalu kukagumi. :)




salam kangen luar biasa dari makhluk kecilmu, 



Aulia si "bubble power puff girl"




NB:
oh ya ini rahasia kita ya Tuhan, jangan beritahukan si mojo jojo tempat saya berada. Saya sedang vakum dari dunia kepahlawanan. Sepertinya saya mau resign dari power puff girl. :) Engkau lebih Maha Tahu alesannya kenapa.

0 commentfootprint:

 

A Walk to Remember Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template